Daftar Isi :
Kinerja Ram Berat
Pernah mengalami masalah komputer atau laptop anda menjadi lamban atau lemot? dan setelah dicek ternyata ram anda penuh tapi tidak tau cara meringinkan kembali kinerja ram anda?. Kali ini kami akan membahas penyebab ram pc penuh dan cara mengatasinya.
Inilah Beberapa Penyebab Ram PC Penuh :
1. Aplikasi Startup Terlalu Banyak
Aplikasi startup adalah aplikasi yangs secara otomatis terbuka ketika anda menyalakan pc anda. Dan proses ini memakan banyak sekali ruang kerja ram dan bisa menyebabkan pc anda menjadi lamban. Solusinya cukup mudah anda segera pergi ke task manager lalu pilih menu bar startup dan matikan aplikasi startup yang anda rasa tidak dibutuhkan.
2. Banyak Service Atau Layanan Yang Sedang Berjalan
Beberapa layanan service akan dijalankan otomatis sejak pc anda dinyalakan dan dari beberapa layanan itu ada yang memakan banyak kapasitas ram. Misalnya layanan svchost.exe yang cukup banyak ditemui dan memakan banyak memori. Anda bisa menghentikan layanan tersebut, agar ruang kosong pada RAM anda bertambah.
3. Kapasitas Ram Yang Anda Gunakan Kurang
Semakin banyak aplikasi yang anda jalankan bersamaan semakin banyak pula kapasitas ram yang anda butuhkan. Dan juga semakin baru versi aplikasi yang anda gunakan maka semakin banyak ram yang digunakan. Solusinya ada 2, yakni antara menggunakan versi aplikasi yang lebih lama dan menggunakan sedikit aplikasi di waktu bersamaan, atau menambah kapasitas ram anda.
4. Adanya Malware Atau virus Pada Komputer
Jika pada pc anda terdapat malware maka pc anda bisa dipastikan akan melamban dikarenakan malware tersebut memakan banyak sekali kapasitas ram pc anda. Solusinya adalah dengan menghapus malware atau virus yang ada di pc anda.
5. Banyak Program Yang Berjalan Di Background
Semakin banyak program yang berjalan di background maka akan memperbanyak pemakaian ram pada pc anda. Akan tetapi tidak semua program yang berjalan di backround memakan kapasitas ram yang besar. Solusinya adalah menutup program yang anda rasa tidak penting yang sedang berjalan pada background.